Anda belum login [ Login ]
Resource » Berita Terkini | Artikel | Download
Cari di Arsip:

Google Glass Bikin Warga AS Cemas

Tanggal: 08 Apr 2014
Sumber: Susetyo Dwi Prihadi - detikinet

NamaDomain.com,

Jakarta - Kedatangan Google Glass seharusnya disambut meriah oleh masyarakat di Amerika Serikat, namun kenyataannya tidak. Warga negeri Paman Sam malah ketakutan dengan hadirnya sang kacamata pintar.

Sebuah studi terbaru dari perusahaan riset Toluna menemukan fakta bahwa 72% koresponden yang mereka wawancarai ternyata khawatir menggunakan wearable gadget tersebut.

Seperti yang diduga, Toluna mengumpulkan bahwa sebagian besar suara keengganan itu karena masalah privasi yang menjadi batu sandungan utama, di samping potensi hacker untuk menjebol Google Glass.

“Memang Google Glass belum dijual bebas di pasaran secara terbuka, meskipun jelas tendensi dari individu yang memiliki kekhawatiran tentang dampak potensial tersebut,” kata Direktur Toluna Mark Simon, yang dikutip detikINET dari AdWeek, Selasa (8/7/2014).

“Ini harusnya menjadi pertimbangan bagi Google dan perusahaan teknologi lainnya sebelum produk tersebut menjadi mainstream di kalangan masyarakat,” tambahnya.

Alasan lain mengapa warga AS enggan menggunakan Google Glass adalah masalah untuk jadi potensi gangguan, seperti bahaya saat mengemudi. Sepertiga dari 1.000 koresponden pun juga takut dirampok bila menggunakan Google Glass di jalan.

(tyo/rou)